Seperti yang kita tahu istilah dalam dunia operasi atau kedokteran tentunya sangat banyak dan kita sebagai orang awam pasti ingin tahu arti dari istilah-istilah tersebut. Termasuk istilah dalam dunia operasi yaitu Bariatric yang belum lama ini dilakukan oleh artis atau penyanyi terkenal dan juga seorang pencipta lagu Melly Goeslaw. Kabar ini disampaikan langsung oleh Melly melalui unggahan Instagram pribadinya.
“Bismillah aku mau membagikan momen bahagiaku, salah satu langkah besar di hidupku yang ternyata sangat menyenangkan. Aku melakukan Bariatric,” tulis mantan vokalis Potret itu, Minggu (17/7). Rencananya, Melly akan menjalani operasi Bariatric di Rumah Sakit Pondok Indah. Dibantu oleh dr. Pieter, istri Anto Hoed itu akan menjalani serangkaian proses yang cukup panjang untuk mencapai tubuh yang sehat dan ideal.
Bagi yang belum tahu, Bariatric merupakan tindakan operasi pengecilan dan bypass lambung yang bertujuan menurunkan berat badan. Agar lebih memahaminya, simaklah penjelasan lebih lengkapnya berikut ini.
Operasi Bariatric dan Prosedurnya
Mengutip buku Diet Ketogenik karya Purwo Sri Rejeki dan Rizka Eka Prasetya (2021), Bariatric adalah pembedahan sebagian lambung atau bypass usus yang dilakukan untuk menurunkan berat badan. Biasanya, tindakan ini diperuntukkan kepada orang yang menderita obesitas.
Operasi Bariatric memiliki efektivitas jangka panjang yang tinggi. Menurut para ahli, intervensi yang dilakukan dapat mengubah hormon profil dan aktivitas saraf. Secara umum, ada tiga jenis operasi Bariatric yang biasa dilakukan, yaitu Adjustable Gastric Banding (AGB), Roux-en Y Gastric Bypass (RYGB), dan Laparoscopic Sleeve Gastrectomy (LSG). Ketiganya memiliki prosedur operasi yang berbeda.
Namun, yang terbukti efektif menurunkan berat badan secara signifikan adalah RYGB. Meski begitu, mekanisme aksi RYGB dalam menghasilkan penurunan berat badan belum diketahui secara jelas. Para peneliti menyebutkan bahwa penurunan hormon ghrelin pasca operasi dan peningkatan PYY dan GLP-1 pasca prandial dapat mengurangi rasa lapar dan meningkatkan rasa kenyang.
Dalam Buku Pegangan Diabetes Edisi Ke-4 karya Rudy Bilous (2011) dijelaskan bahwa operasi Bariatric diperuntukkan bagi pasien obesitas berat yang menderita diabetes tipe 2. Prosedur pintas lambung atau pengikatan gastrik dapat disesuaikan melalui laparoskopi. Proses ini dapat menunjukkan hasil penurunan berat badan yang sangat signifikan, yakni lebih dari 20 kilogram. Dalam hal ini, pasien harus cermat mengambil keputusan agar bisa mendapatkan hasil maksimal dalam jangka panjang.
Sama seperti tindakan operasi lainnya, operasi Bariatric juga berisiko memiliki efek samping. Pasca operasi, beberapa pasien biasanya akan mengalami gangguan penyerapan vitamin D dan kalsium di usus. Sehingga, pasien harus mendapatkan ekstra tambahannya secara oral. Tindakan operasi Bariatric tidak akan berhasil tanpa diimbangi dengan pengaturan diet, olahraga, dan perilaku pencegahan yang lain.
Mengurangi asupan makanan (restriksi) atau memperlambat pengosongan lambung dengan cara gastric banding atau pengikatan lambung. Ini dilakukan agar kapasitasnya terbatas, sehingga pasien tidak makan terlalu banyak.
Nah, itulah pengertian tentang istilah dalam dunia medis atau dunia operasi Bariatric yang perlu kita ketahui. Tentunya setelah mengetahui adanya operasi ini, mungkin diantara anda ada juga yang membutuhkan dan ingin mengurangi berat badan secara instan.
Pentingnya Edukasi Kesehatan di Masyarakat dan Peran Tenaga Ahli Farmasi
24 Jun 2024 | 107 Penulis
Dalam kehidupan sehari-hari, kesehatan merupakan aspek yang sangat penting dan sering kali diabaikan oleh banyak orang. Edukasi kesehatan menjadi kunci utama dalam meningkatkan kualitas ...
Inovasi dalam Pengembangan Pembuatan Vaksin, Tantangan dan Peluang Terbaru
28 Jun 2024 | 148 Penulis
Pengembangan vaksin merupakan salah satu bidang yang terus mengalami inovasi dan perkembangan pesat dalam dunia farmasi modern. Tantangan yang dihadapi dalam pembuatan vaksin tidak hanya ...
Apa Itu SEO Lokal dan Bagaimana Cara melakukan Optimasi
23 Jul 2024 | 130 FDT
SEO lokal merupakan strategi penting bagi bisnis lokal untuk meningkatkan visibilitas di mesin pencari. Saat ini, semakin banyak orang mencari layanan dan produk lokal melalui mesin pencari ...
5 Fakta Unik Tentang Pria, Ternyata Bisa Menyusui Hingga PMS
28 Okt 2020 | 1150 Penulis
Aghil - Tubuh manusia memang menyembunyikan banyak hal didalam dirinya. Begitupun juga pada tubuh pria. Ternyata ada beberapa fakta unik tentang kaum pria. Mungkin keunikan tersebut jarang ...
Tips Ikut Perkumpulan Mahasiswa di Kampus
8 Jul 2024 | 94 FDT
Perkumpulan Mahasiswa merupakan bagian integral dari kehidupan kampus yang memainkan peran penting dalam pengembangan mahasiswa. Ikut serta dalam perkumpulan kampus tidak hanya memberikan ...
Akhirnya Karakter Vegapunk Muncul dan Menghebohkan Para Fans
23 Sep 2022 | 539 Penulis
Chapter manga One Piece terbaru 1061 cukup menghebohkan para fans One Piece yang sangat penasaran dengan karakternya yang bernama Vegapunk. Padahal chapter sebelumnya Oda sensei kembali ...